Bernas.id ? Berkunjung ke tiap-tiap kota kurang lengkap jika tak mencicipi makanan khas kota tersebut yang dikunjungi. Rasanya seperti belum singgah di kota tersebut. Begitu juga saat kalian berkunjung ke kota pahlawan ini yaitu kota Surabaya. Kota Surabaya ini adalah tempat bersejarah para pemuda-pemuda bangsa Indonesia untuk memperjuangkan kemerdekaan Republik Indonesia.
Disamping kota yang penuh dengan sejarah kepahlawanan arek-arek Suroboyo ini, ternyata juga terdapat begitu beragam makanan khas Surabaya yang wajib untuk dicoba. Makan khas yang kaya akan cita rasanya yang memiliki kekhasan tersendiri.
Nah apa aja sih makanan khas Surabaya yang wajib buat dicoba? Inilah beberapa makanan yang merupakan makanan khas dari Kota Pahlawan ini, yaitu :
? Semanggi.
Makanan ini salah satu makanan khas Surabaya. Terbukti dengan adanya lagu zaman dulu dengan judul Semanggi Suroboyo. Semanggi ini terdiri dari daun semanggi, dicampur dengan daun ketela dan toge. Kemudian terdapat saus atau kuah atau bumbunya yang khas sekali yaitu dari ubi jalar yang dicampur dengan dicampur dengan kacang tanah, cabai, dan bahan-bahan lainnya. Semanggi ini selalu disajikan dengan menggunakan daun pisang sebagai tempatnya dan ditambah kerupuknya yang biasa digunakan sebagai sendoknya.
? Lontong Balap
Makanan ini juga termasuk salah satu makanan khas dari Surabaya. Makanan ini pun masuk di dalam lirik lagu semanggi Suroboyo, yang dimana mengartikan bahwa ini adalah benar-benar makanan khasnya. Lontong balap ini merupakan makanan yang berisikan lontong, sayur toge, tahu goreng, lento, dan biasa ada tambahan sate kerang. Lontong balap ini disajikan dengan kuah yang dibumbui petis, bawang putih, kecap dan cabai rawit.
? Rujak Cingur
Bukan menjadi hal asing lagi dengan nama makanan khas Surabaya yang satu ini. Cingurnya yang menjadi ciri khas rujak di Surabaya menjadi keunikan tersendiri diantara rujak-rujak di kota-kota lainnya. Di dalam rujak cingur ini memiliki berbagai macam bahan-bahan yang tidak kalah bergizi karena didalamnya ada protein, sampai pada sayur mayur. Isian pada rujak cingur sendiri adalah tahu goreng, tempe goreng, cingur, lontong, sayur-sayuran seperti sawi dan toge yang sudah direbus, buah-buahan seperti nanas, bengkuang, mangga, dan juga bumbunga menggunakan petis dan kacang.
? Rawon
Makanan ini juga salah satu makanan tradisional dari Jawa Timur. Makanan ini berupa daging sapi yang dipotong dan dengan kuahnya yang berwarna hitam. Hitam pada kuahnya ini berasal dari bahan kluwek yang merupakan bahas wajib bagi masakan rawon ini. Dengan bahan kluwek ini menambah kekhasan pada rawon itu sendiri.
Inilah beberapa makanan khas kota Surabaya yang dijuluki sebagai kota Pahlawan. Berbagai makanan ini wajib untuk dicoba saat kalian ingin ataupun akan berkunjung ke kota Surabaya ini. Silakan mencoba!