BERNASWARA – Musik Indonesia berkembang sangat pesat. Tak sedikit orang yang ingin menjadi penyanyi, selain karena popularitas juga untuk mengekspresikan diri dan berkarya agar bisa dinikmati oleh banyak orang.
Sejak tahun 2000an banyak musisi musisi yang membawa musik indonesia ke panggung internasional, dilihat dari segi kualitas, suara dan musikalitas, musisi pada era tersebut tak diragukan. Kemudahan teknologi informasi seperti sekarang membuat masing-masing musisi memiliki orisinalitas yang bagus. Penyanyi solo maupun band memiliki karakteristik yang berbeda. Ini membuat banyak musisi dan berbagai perusahaan dalam industri musik tetap eksis hingga saat ini, salah satu diantaranya adalah perusahaan label Nagaswara.
Nagaswara adalah perusahaan rekaman independen asal Indonesia yang didirikan pada 9 September 1999 oleh Rahayu Kertawiguna di Jakarta. Berawal dari memproduksi lagu karaoke, musik house, remix dan berkembang menjadi label yang mempelopori lagu-lagu bergenre dance house music. Seiring berjalannya waktu, dengan perubahan selera pasar kepada musik dangdut di awal tahun 2000-an, Nagaswara kemudian melahirkan banyak penyanyi dangdut seperti Zaskia Gotik, Fitri Carlina, Siti Badriah, Hesty “Klepek-Klepek” dan beberapa artis lainnya, yang telah terbukti mampu berprestasi dengan karya-karyanya. Sampai saat ini Nagaswara masih tetap melahirkan artis-artis baru yang memilik potensi menjadi artis papan atas, diantaranya adalah NeXGen, Dinda Permata, Ilham, dan masih banyak artis lainnya.
Sebagai bentuk dukungan terhadap industri musik di Indonesia, Harian Bernas telah sepakat bekerjasama dengan manajemen Nagaswara dalam tata kelola brand dan event para artis nagaswara baik di Yogyakarta maupun wilayah operasional Bernas yang lain yang dibungkus dalam program Bernaswara.
Bulan november ini rencana 6 artis muda Nagaswara akan datang ke Jogja untuk jalankan berbagai kegiatan seperti shooting video klip, pengambilan konten, jumpa fans dan sebagainya dari tanggal 22 sampai dengan 28 November 2020. Mereka adalah Dinda Permata, Sella Selly, Trayen, Ilham, Denias, dan Keizo.
Selain mengikuti jadwal yang telah disusun oleh manajemen, keenam artis Nagaswara juga akan memeriahkan event Meet and Greet Jogja Bangkit pada 27 November 2020 di The Been Garden Coffe Jl. Ring Road Utara Jl. Utama, Puyeran, Maguwoharjo, Sleman DIY. Event ini merupakan puncak peringatan HUT Bernas ke-74
Berikut Profil singkat mereka.
- Adinda Permata Suci Nababan, lahir di Medan, 27 April 1992, lebih dikenal sebagai Dinda Permata, adalah seorang penyanyi asal Indonesia. Dia memperoleh ketenaran di Malaysia saat menjadi salah satu kontestan dalam ajang nyanyian Big Stage, sebuah serial televisi realitas Malaysia yang diproduksi oleh Astro.
- Sella Selly merupakan seorang penyanyi dangdut kelahiran Bandung, 16 Juni 1995, merupakan pendatang baru di industri musik dangdut Indonesia. Sella juga tergabung dalam group 2tiktok yang memiliki 1,8 M followers.
- Trayen Kaligis adalah satu di antara empat personil boyband fenomenal yang baru lahir di Indonesia, ?NeXGen? , Trayen kelahiran Bitung, Manado, Sulawesi Utara, 27 November 2002 mengaku sangat dekat dengan orang tua dan tiga adiknya.
- Denias, dengan nama lengkap Denias Ismail, merupakan penyanyi yang pernah mengikuti ajang kompetisi KDI pada tahun 2014 dan ia memiliki banyak prestasi lainnya, selain bernyanyi ia juga berkecimpung didunia akting.
- Ilham DA3 penyanyi dangdut yang lahir pada 23 Juni 1996, Memiliki nama lengkap Muhammad Ilham Al Furqan. Berasal dari Desa Katimbang, Kecamatan Metangga (Sulawesi Barat).
- Keizo, Selain sebagai Host dan MC, penyanyi dangdut yang bernama lengkap Hendra Mckeizo ini ternyata asli dari Bangka, dan telah sukses merilis beberapa single yang laris dipasaran.
Nah, itulah profil singkat mereka. Terus simak Bernaswara untuk informasi lebih lengkap mengenai artis maupun event-event Nagaswara.
Ditulis Oleh : Ayu Setia Natalya